Kamis, 02 Maret 2017

Model Perkembangan Negara Maju dan Negara Berkembang : Australia

1.3       Perkembangan Wilayah Australia
1.3.1    Kondisi fisik
Benua Australia ~ Pada peta dunia atau globe, Benua Australia mudah teridentifikasi karena letaknya menyendiri di belahan Bumi selatan dan berdekatan dengan Indonesia. Dibanding dengan benua lain, Benua Australia memiliki topografi paling rata. Perubahan ketinggian tempat tidak terjadi sampai jarak ratusan kilometer. Sebagian besar bentang alam benua adalah plato rendah. Pada sisi barat dan timur terdapat dataran rendah pantai.
Secara astronomis Benua Australia terletak di antara 113'BT - 155'BT dan 10'LS - 43'LS. Luas wilahyanya adalah 8.945.000 km2 dengan lebar wilayah sekitar 3.200 km dan panjang 3.700km. Berikut ini batas-batas geografis wilayah Australia.

-          Sebelah utara berbatasan dengan Laut Timor, Laut Arafuru, dan Selat Torres.
-          Sebelah timur berbatasan dengan Samudra Pasifik, Laut Tasman, dan Laut Coral.
-          Sebelah selatan berbatasan dengan Samudra Hindia.
-          Sebelah barat berbatasan dengan Samudra Hindia.

1.3.2    Kondisi social
Penduduk asli Australia adalah suku Aborigin. Ciri-ciri penduduk Aborigin adalah berkulit hitam, rambut keriting, bibir tebal, dan kelopak mata lurus. Diperkirakan suku Aborigin telah menetap di Australia sejak 60.000 tahun lalu. Jumlah penduduk Aborigin sangat kecil jika dibandingkan dengan para pendatang.

Pada tahun 1770 Kapten Cook menyatakan hak Kerajaan Inggris atas Benua Australia. Para pendatang pertama Inggris tiba pada tanggal 26 Januari 1788. Mereka umumnya adalah para tahanan yang dihukum atas kejahatan yang mereka lakukan, pelaut, dan tentara. Orang-orang berdatangan dari seluruh pelosok dunia ke Australia sampai tahun 1861 dan jumlah penduduknya mencapai 1.200.000 orang. Mereka berdatangan untuk mencari emas yang pertama kali ditemukan pada tahun 1851. Para pendatang tersebut juga berasal dari Cina.

1.3.3    Kondisi ekonomi
Pertrumbuhan ekonominya termasuk tinggi. Modal besar penunjang perekonomian Australia adalah :
- Sumber daya alam yang melimpah
- Penduduk yang bersemangat tinggi
-Standar kehidupan yang tinggi
-Sistem pendidikan yang telah maju
Faktor yang memengaruhi ekonomi penduduk Australia adalah :
1.      Sebagaian besar wilayah Australia terdiri atas stepa dan sabana digunakan sebagai penggembalaan ternak secara besar-besar an
2.      Kegiatan pertanian banyak menghadapi tantangan karena iklim yang esktrim sehingga diciptakan alat pertanian yang modern dan canggih serta keahlian masyarakatnya dalam memanfaatkan arus sungai.
3.      Daerah pertanian yang paling baik menghasilkan hasil pertanian yang paling baik
4.      Wilayah Australia memilikki banyak teluk digunakan untuk perikanan
5.      Barang tambang banyak bertebaran di seluruh area Australia

6.      Industry paling besar adalah hasil peternakan biri-biri yang menghasilkan wool dan banyak diekspor di dunia dan diakui kualitasnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar